Ngopi Aspirasi Kapolsek Plered mendengarkan langsung Ibu Kuwu Cangkring dan Perangkatnya.

    Ngopi Aspirasi Kapolsek Plered mendengarkan langsung Ibu Kuwu Cangkring dan Perangkatnya.
    KAB. CIREBON - Kapolsek Plered Polresta Cirebon Polda Jabar, Akp Uton Suhartono S.H., M.H., bersama Ibu Kuwu Hj. Aida dan Perangkatnya Ngopi Aspirasi bareng dalam agenda Curhatan. Kegiatan tersebut merupakan, upaya Polri guna mendengarkan keluhan warga secara langsung. Hal itu, sebagaimana yang diungkapkan oleh Kapolsek Plered Akp. Uton Suhartono S.H. M.H.Beliau mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan, untuk mendengarkan berbagai Aspirasi dari masyarakat. Dengan adanya pertemuan tersebut, berbagai hal yang sebelumnya mungkin tidak dapat diungkapkan, diharapkan bisa tercurahkan sebagaimana di acara Ngopi Aspirasi ini.  “Kita harap, semuanya dapat kita dengarkan dan dari mitra kerja atau pihak Desa bisa mengungkapkan berbagai aspirasi dalam kesempatan ini, ” ucapnya, di Ruangan kantor Balai Desa Cangkring Kec Plered Kab. Cirebon. Jum’at, - (31/05/2024). Kapolsek Plered menjelaskan, kegiatan itu juga, merupakan sebagai agenda yang dapat menjadi jembatan penghubung antara mitra kerja antara Desa dengan pihak Kepolisian. Dengan adanya agenda ini, juga bisa untuk menanbah keakraban diantara keduanya dapat tercipta. " Ibu Kuwu dan Perangkat Desa bebas berbicara, dan kami pun siap mendengarkan, ” ujarnya. “Ilmu yang kita ketahui, dapat kita bagikan kemasyarakat. Begitu pula sebaliknya, ilmu dari masyarakat juga dapat kita peroleh. Saling berbagi itu, bukan hanya dapat dilakukan dengan suatu benda atau yang berbentuk. Tapi, ilmu bahkan lebih bermanfaat jika dapat dibagikan, ” tegasnya Kapolsek Di samping itu, sambung Akp Uton, juga sebagai mewujudkan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Plered. Hal itu dilakukan, agar wilkum tersebut tetap dalam keadaan aman dan kondusif. “Kita upayakan hal ini, menjadi sebagai acuan untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi semuanya, ” katanya

    polresta cirebon
    Panji R

    Panji R

    Artikel Sebelumnya

    Patroli Dialogis di BRI Cabang Plered pada...

    Artikel Berikutnya

    Tampung Aspirasi Masyarakat Kec. Talun,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Polri Tegaskan Transparansi dan Ketegasan dalam Penanganan Kasus Pelanggaran Disiplin Personil pada Event DWP

    Ikuti Kami